Ashram Bangsa Peringati Harlah PMII ke-65
Yogyakarta, 17 April 2025 – Dalam rangka memperingati hari lahir Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia ke-65 Rayon Ashram Bangsa Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga adakan tahlilan, doa bersama, dan halal bi halal di Sekretariat Rayon Ashram Bangsa. Meskipun sederhana acara ini di ikuti kader-kader PMII Rayon Ashram Bangsa dengan penuh suka dan khidmat, kamis malam (17/4).
Acara dibuka oleh Sahabat Musthofa kemudian di lanjuktan dengan pembacaan tahlil dan doa bersama, dipimpin langsug oleh Sahabat Munnif dan Sahabat Muhammad Rifqi sebagai bentuk penghormatan kepada muassis, senior-senior, dan pejuang yang telah wafat. Selain itu hal ini menjadi wujud rasa syukur terhadap pergerakan dan eksistensi PMII sampai hari ini.
Selanjutnya, Sahabat Haidar dalam sambutanya sebagai Ketua Rayon Ashram Bangsa menyampaikan refleksi pergerakan PMII selama 65 tahun terakhir. Ia juga mengingatkan dalam suasana yang tidak jauh dari idul fitri ini kader PMII Rayon Ashram Bangsa harus berlomba-lomba memaafkan sesama. “Acara ini merupakan bentuk penghormatan kita kepada para muassis PMII sekaligus momen kebersamaan, khususnya pada suasana yang fitri dapat menjadi ajang memaafkan dan kembali pada laju pergerakan,” ujarnya.
Sebelum tiup lilin dan potong kue, acara dilanjutkan dengan penyampaian harapan oleh kader-kader PMII Rayon Ashram Bangsa. Melalui sesi ini, kader-kader berharap agar PMII semakin kritis, produktif, serta setia menjaga dan merawat PMII, khususnya dalam penguatan ideologi Ahlussunnah Wal Jamaah dan Nilai Dasar Pergerakan. Acara disusul dengan tiup lilin dan potong kue secara simbolik, kemudian ditutup dengan halal bi halal dan foto bersama.
Perlu diingat melalui acara ini, PMII Ashram Bangsa juga berkinginan mengadakan festival harlah dalam waktu dekat. Oleh karena itu, Sahabat Rifki Maulana sebagai perwakilan biro litbangder mengajak seluruh kader Ashram Bangsa untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Pewarta: Raden Mas Shalhan, Korp Adhikara Dharma
0 Response to "Ashram Bangsa Peringati Harlah PMII ke-65"
Post a Comment